Rabu, Januari 29th, 2025
Kepulangan 300 Ribu Pengungsi Palestina ke Gaza Utara

Berita Terkini — Menyusul kesepakatan perjanjian gencatan senjata antara Israel dan Hamas, sebanyak lebih dari 300 ribu warga Palestina kini sudah kembali ke rumah mereka di Gaza utara. Menurut laporan Kantor Media Gaza pada Senin (27/1), kebanyakan warga Palestina menempuh perjalanan pulang dengan berjalan kaki sembari membawa barang-barang yang mereka punya. “Lebih dari 300.000 orang yang mengungsi dari wilayah gubernuran Gaza selatan dan tengah kembali ke Gaza dan wilayah gubernuran Gaza utara hari ini melalui jalan Rashid (barat) dan Salah al-Din (timur), setelah 470 hari,” ujar kantor itu dalam sebuah pernyataan,Read More