Jumat, Januari 31st, 2025
Penemuan 40 Jenazah Utuh dan Bagian Tubuh Korban Tabrakan Pesawat-Black Hawk

Berita Terkini — Sebanyak 40 jenazah utuh dan beberapa bagian tubuh korban tabrakan pesawat American Airlines dan helikopter Black Hawk berhasil ditemukan di Sungai Potomac, dekat Bandara Ronald Reagan, Washington DC, pada Kamis (30/1) waktu setempat. Berdasarkan keterangan dari pihak berwenang di Washington DC, beberapa bagian tubuh tersebut tersapu arus ke tepi sungai, melansir dari CBS News. Dari situ, para penyelidik yakin bahwa mereka sudah mengakses semua jenazah yang berhasil ditemukan dengan aman sampai saat ini. Akan tetapi, mereka merasa masih ada banyak jenazah pada bagian ekor pesawat yang sulit terjangkau.Read More