Gagal Kalahkan Carpi, Brocchi Keluhkan Baris depan Milan

Berita Bola – Berita Bola, Cristian Brocchi mengaku kalau AC Milan memang berhasil mendominasi jalannya pertandingan menghadapi Carpi, tapi gagal menang lantaran baris depannya main tidak sesuai harapan.
Pertandingan lawan Carpi ini merupakan pertandingan kedua Brocchi bersama dengan Milan. Pertandingan debutnya kemarin, yaitu lawan Sampdoria, berakhir dengan manis. Rossoneri berhasil menang dengan skor 1-0.
Tapi dipertandingan keduanya, Brocchi gagal membawa kemenangan untuk Milan. Padahal laga itu dilangsungkan di San Siro, markas mereka sendiri. Setelah pertandingan, Brocchi pun menuding kalau timnya gagal menang lantaran para pemain di barisan depan seperti Mario Balotelli dan Carlos Bacca tidak tampil sesuai harapannya.
“Tim ini mencoba bermain lebih baik dan mengalirkan bola. Saya rasa kami mendominasi penguasaan bola sekitar 75 sampai 80 persen. Hal itu memang bukan berarti kami sudah menampilan permainan yang berkualitas, tapi kami memang bisa mengontrol jalannya pertandingan. Saya rasa yang kurang pada malam ini adalah cara penyelesaiannya. Kami mengalirkan bola ke dalam kotak penalti lawan dan mencoba menciptakan peluang-peluang. Tapi kami kehilangan determinasi untuk menuntaskan peluang-peluang itu, “terang nya.
“Saya memiliki beberapa penyerang di tim ini dan kami harus membuat mereka bergerak dengan cara yang bisa menguntungkan untuk tim ini. Saya bahagia dengan para penyerang yang saya miliki, tapi tidak dengan cara mereka menginterpretasikan situasi-situasi tertentu, “keluhnya.
Related News

Situasi Israel di Ambang Perang Saudara
Berita Terkini — Akibat kerusuhan terkait rencana pemerintah untuk merombak sistem peradilan, kini Israel punRead More

Perintah Penangkapan Putin Sama Saja Mendeklarasikan Perang
Berita Terkini — Dmitry Medvedev yang merupakan mantan Presiden Rusia memperingatkan perintah yang dikeluarkan PengadilanRead More
Comments are Closed