Legenda Arsenal: Mourinho Pilihan Tepat Untuk Manchester United
Beritaterkini.org – Berita Bola, Legenda Arsenal, Ian Wright, menilai Manchester united telah membuat keputusan tepat dengan memakai jasa Jose Mourinho dan menyatakan kalau manajer itu bakal membawa Manchester United meraih kesuksesan.
Usai menganggur selama sekitar setengah musim usai dipecat Chelsea, Mourinho kembali mendapatkan pekerjaan. Dia dpilih untuk jadi manajer baru The Red Devils. Meski banyak yang mendukung pemilihan itu, tapi tidak sedikit pula yang kontra. Wright sendiri termasuk salah satu yang mendukung kepindahan The Special One ke Old Trafford. Dia menyebut United telah benar mendatangkan Mourinho usai manajer itu bakal bisa membuat mereka kembali ke jalan kemenangan.
“Mourinho merupakan pribadi yang besar dan seorang manajer yang sangat sukses, jadi dia merupakan pilhan yang tepat. Orang-orang mungkin bisa berkomentar soal gaya mainnya yang membosankan dan bagaimana dia memilih strateginya dalam pertandingan. Tapi hal itu cuma terjadi di momen kedua kalinya dia menukangi Chelsea, “jelas Wright.
“(Di saat pertama kalinya menangani Chelsea) bersama dengan Damien Duff dan Arjen Robben dan Frank Lampard di belakangnya, mereka mampu bermain dengan lebih cepat dan menarik dan mencetak banyak gol, “katanya.
“Dia bakal menghadirkan banyak kesuksesan dan dialah sosok manajer yang dibutuhkan Manchester United, “tutupnya.
Bantu Share Nya Berita Bola.
Related News
30 Pejabat Korut Ditembak Mati Imbas Gagal Atasi Banjir
Berita Terkini — Diberitakan, Kim Jong Un memerintahkan eksekusi mati beberapa pejabat pemerintah Korea Utara, setelah bencanaRead More
Doa Paus Fransiskus untuk RI: Semoga Allah Memberkati dengan Perdamaian
Berita Terkini — Paus Fransiskus yang merupakan Pemimpin gereja Katolik dunia mendoakan masa depan bangsa Indonesia. PausRead More
Comments are Closed