Tolak Gosip Real Madrid, Dimitri Payet Setia di West Ham
Beritaterkini.org – Berita Bola, Dimitri Payet memastikan masa depannya masih bakal tetap bersama West Ham United. Dia menolak gosip media yang menyebutkan dirinya sendang melakukan negosiasi dengan Real Madrid.
Nama Payet memang santer dikaitkan dengan klub juara Liga Champions 2016 itu. Pemain asal Prancis dipercaya bakal menjadi pengganti sepadan kalau Madrid melepas James Rodriguez ke klub lain.
Namun, Payet menolak segala gosip yang mengaitkan namanya di bursa transfer. “Media sudah menulis nama saya kemana-mana. Tapi, saya sekarang tidak sedang melakukan hubungan dengan klub mana pun, “tegas Payet.
Tidak cuma menolak kabar sedang melakukan negosiasi dengan klub lain, Payet juga memastikan dia masih akan setia bersama West Ham.
“Saya menandatangani kesepakatan kontrak durasi panjang bersama West Ham. Mungkin saya masih harus bertahan di sana sampai musim depan, “tutupnya.
Bantu Share Nya Berita Bola.
Related News
Jumlah Korban Tewas Topan Yagi Jadi 127 di Vietnam, 59 Ribu Mengungsi
Berita Terkini — Dilaporkan, korban tewas imbas Topan Yagi yang menerjang Vietnam utara akhir pekan laluRead More
30 Pejabat Korut Ditembak Mati Imbas Gagal Atasi Banjir
Berita Terkini — Diberitakan, Kim Jong Un memerintahkan eksekusi mati beberapa pejabat pemerintah Korea Utara, setelah bencanaRead More
Comments are Closed